Manfaat Jahe Merah

9 min read

Umumnya sebagian orang hanya mengetahui jahe berwarna putih saja. Namun kenyataannya tidak demikian. Jahe juga memiliki varian lain yang biasa dikenal dengan sebutan jahe merah. Manfaat jahe merah juga tak kalah dengan jahe putih. Jahe merah dipercaya sangat baik dari segi kesehatan, salah satunya ialah bisa menjadi obat alternatif untuk mengatasi bermacam-macam penyakit.

Jahe sendiri merupakan tanaman yang tergolong temu-temuan (Zingiberaceae), dengan ciri-ciri  berbatang semu, berbentuk rumpun, dengan daun yang menyirip dan memiliki tangkai daun yang berbulu. Pantas jika banyak orang yang keliru membedakan antara jahe, kunyit, kencur, temulawak, dan lainnya. Tapi jangan khawatir untuk membedakannya, karena jahe sendiri memiliki aroma yang khas, yaitu aroma agak pedas.

Baca Juga : Khasiat Tersembunyi Wedang Jahe

Contents

Perbedaan Jahe Merah dan Jahe Putih Biasa

Dari segi manfaat memang hampir sama antara jahe merah dan jahe putih biasa. Namun, dari segi bentuk, ukuran, dan juga warnanya memiliki perbedaan. Mungkin bagi anda masih ada yang belum menyadarinya.

 

  1. Jahe Merah

Jahe Merah by tamaninspirasi.com

Jahe merah (Zingiber officinale var. rubrum) yang juga sering disebut dengan jahe sunti ini memiliki kulit rimpang dengan warna hijau kemerahan, dan bagian dalamnya berwarna kuning hingga merah muda. Ukuran rimpang jahe ini lebih kecil dari jahe putih biasa dengan ruas yang cenderung rata dan juga sedikit mengembung.

Tak hanya itu, rasa jahe merah sendiri lebih pedas dan lebih pahit dari jahe putih biasa karena kandungan minyak atsiri jauh lebih banyak. Jahe merah akan lebih bagus jika sudah berumur tua, sehingga pemanenan jahe ini dilakukan saat berumur tua.

 

  1. Jahe Putih

Jahe Putih by pixabay.com

Jahe putih yang juga disebut jahe bedak atau jahe gajah ini memiliki rimpang gemuk dan besar yang berwarna putih kekuningan. Dibandingkan dengan jahe merah, ruas rimpang jahe putih ini lebih mengembung. Soal rasa jahe putih tidak sepedas jahe merah dan pemanenannya pun tidak harus menunggu berumur tua, saat umurnya terbilang muda jahe putih ini juga sudah bisa diolah dan dikonsumsi.

 

Manfaat Jahe Merah Untuk Kesehatan

Gambar by pixabay.com

Kenapa sih jahe merah terkenal baik untuk kesehatan? Bahkan orang-orang jaman dulu dari belahan dunia juga sudah mempercayai bahwa jahe merah baik sekali untuk mengobati berbagai macam penyakit. Penasaran apa saja manfaat jahe merah? Temukan jawabannya dibawah ini.

  1. Menghangatkan Badan

Manfaat jahe merah yang paling utama ialah bermanfaat untuk menghangatkan badan. Hal ini karena kandungan gingerol yang membuat rasa jahe merah ini pedas sehingga membuat tubuh menjadi lebih nyaman dan hangat. Cocok sekali apabila dikonsumsi pada musim hujan dengan menjadikannya wedang jahe.

 

  1. Meredakan Sakit Kepala

Selain sebagai penghangat tubuh, jahe merah juga dipercaya mampu meredakan sakit kepala. Kombinasi dari rasa pedas, efek hawa panas, dan kandungan kamfena pada jahe merah dinilai sangat ampuh untuk mengatasi sakit kepala.

 

  1. Menyehatkan Otak

Selain untuk mengatasi sakit kepala, jahe merah juga bermanfaat untuk menyehatkan nih. Hal ini dikuatkan oleh sebagian penelitian yang menyebutkan bahwa jahe mampu menghambat proses peradangan pada otak. Tentunya hal ini akan membuat fungsi otak meningkat, fungsi kognitif meningkat, dan stress oksidatif menurun.

 

  1. Mengatasi Osteoporosis

Tulang keropos (Osteoporosis) merupakan kondisi saat kepadatan tulang mulai menurun. Hal ini bisa disebabkan karena patah tulang berkali-kali yang mengakibatkan lapisan tulang menipis, serta pola hidup yang kurang sehat seperti mabuk dan merokok. Bagi wanita tulang keropos juga bisa disebabkan karena haid yang tidak teratur dan tubuh terlalu kurus. Dengan rutin mengonsumsi jahe merah, secara perlahan ]dapat mengatasi tulang keropos.

 

  1. Mengatasi Asam Urat

Asam urat ialah kondisi yang disebabkan ketika asam urat menumpuk pada persendian, sehingga bisa menyebabkan nyeri hingga peradangan. Jahe merah merupakan tanaman herbal yang mampu mengatasi peradangan pada sendi, juga membuang asam urat yang menumpuk dengan cara memperlancar peredaran darah.

Baca Juga : Kelebihan Teh Hitam Yang Ampuh Jaga Kesehatan Tubuh

  1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Jika anda rutin mengonsumsi jahe merah, salah satu manfaat yang bisa diperoleh dari ekstrak jahe merah ini adalah mampu menguatkan sistem kekebalan tubuh. Jahe merah mampu mencegah dan membunuh bakteri jahat yang ada dalam tubuh sehingga tubuh anda akan jauh lebih kuat dan kebal terhadap penyakit.

 

  1. Mencegah Radang Usus

Peradangan pada pencernaan seringkali berakibat fatal. Pasalnya hal ini juga mempengaruhi usus yang termasuk ke dalam organ pencernaan menjadi terganggu. Untuk mengatasi hal ini, anda bisa mengonsumsi jahe merah. Kandungan zingeron pada jahe merah dipercaya bisa mencegah enzim yang memicu peradangan.

 

  1. Meningkatkan Nafsu Makan

Seperti yang dijelaskan diatas, bahwa jahe merah bermanfaat sekali pada masalah pencernaan. Hal ini pun juga memberikan efek pada nafsu makan anda yang meningkat, sebab pencernaan yang lancar akan terasa lebih lega sehingga membuat nafsu makan anda bertambah.

 

  1. Mengobati Asma

Bagi penderita asma pasti sangat terganggu sekali jika asma mereka kambuh. Untuk mengatasi asma, anda bisa mengonsumsi jahe merah yang sudah diolah menjadi wedang jahe. Jahe merah mengandung minyak atsiri yang cukup tinggi sehingga mampu melegakan pernapasan dan mengatasi gangguan pernapasan semacam asma.

 

  1. Menjaga Kondisi Jantung

Jantung yang sehat pasti menjadi dambaan setiap orang, sebab jantung merupakan organ yang paling penting pada tubuh. Jahe merah dipercaya mampu menjaga kondisi jantung, karena jahe merah terbukti ampuh menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol yang merupakan penyebab utama penyakit jantung.

 

  1. Menurunkan Kadar Kolesterol

Kadar kolesterol yang tinggi sangat berbahaya sekali karena bisa menyebabkan berbagai macam penyakit berbahaya. Jahe merah sangat bermanfaat sekali untuk menurunkan kolesterol pada tubuh. Setelah anda mengonsumsinya, jahe merah akan bekerja untuk menghancurkan lemak jahat yang ada di dalam tubuh. Berkurangnya lemak jahat inilah yang mampu menurunkan kadar kolesterol pada darah.

 

  1. Mengatasi Gatal Karena Alergi

Pernahkah anda mengalami gatal karena alergi? Gatal karena alergi kerap kali mengganggu aktivitas seseorang. Tapi tenang saja, ada alternatif alami untuk mengatasi alergi tersebut dengan mengonsumsi jahe merah.

 

  1. Melindungi dari Sinar UV

Hal yang jarang diketahui tetapi baik sekali untuk kesehatan. Ya, melindungi dari sinar UV merupakan salah satu manfaat jahe merah ini. Ekstrak jahe merah akan bekerja untuk merangsang produksi antioksidan pada tubuh sehingga efeknya akan memberikan perlindungan dari paparan sinar UV.

 

  1. Mencegah Kanker

Jahe merah memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Hal ini akan bermanfaat sekali untuk mencegah sel kanker jika mengonsumsi sesuai takaran dan teratur. Memang banyak cara untuk mencegah kanker, namun apa salahnya jika mencoba dengan menggunakan jahe merah ini.

 

  1. Mengontrol Kadar Gula Darah

Salah satu manfaat jahe merah yang satu ini sangat baik sekali untuk menstabilkan kadar gula darah. Jahe merah dinilai sangat efektif untuk mengontrol kadar gula darah, karena jahe merah bisa mendukung lipid dan metabolisme karbohidrat. Bagi penderita diabetes juga bisa mendapatkan manfaat jahe merah ini yang mampu mencegah kerusakan mata atau komplikasi lainnya.

Baca Juga : Teh Hijau Yang Kaya Akan Manfaat (Bisa Bikin Wajah Tambah Cantik)

  1. Menjaga Kesehatan Tekanan Darah

Bagi anda yang memiliki hipertensi atau yang sering disebut tekanan darah tinggi, cobain deh untuk mengonsumsi jahe merah. Memang jahe merah ini sangat baik sekali untuk menstabilkan tekanan darah sehingga cocok untuk orang yang mengalami hipertensi.

 

  1. Mendukung Kesehatan Kardiovaskular

Ternyata kandungan gingerol yang ada pada jahe mampu mengatur tekanan darah sehingga bermanfaat untuk mendukung kesehatan kardiovaskular. Jika kesehatan kardiovaskular itu baik, maka akan memberikan pengaruh baik bagi kesehatan organ tubuh lainnya seperti jantung.

 

  1. Mengurangi Peradangan

Pola makan yang tidak baik, serta pola hidup yang kurang sehat terkadang sering memunculkan masalah peradangan. Umumnya peradangan akan menimbulkan kulit menjadi kemerahan, serta wajah menjadi bengkak. Jahe dipercaya mampu mengatasi peradangan karena sifatnya yang anti bakteri, anti inflamasi, dan antiviral.

 

  1. Mencegah Kebotakan

Rambut rontok? Awas kalau dibiarkan bisa berujung pada kebotakan. Walaupun rajin merawat rambut, masih memungkinkan untuk rambut tetap rontok kembali. Gunakanlah jahe merah untuk masker rambut yang dihaluskan dan dicampur dengan minyak kelapa murni. Setelah itu, biarkan hingga 20-3o menit lalu keramas seperti biasa.

 

  1. Merangsang Saraf Tubuh

Salah satu hal yang terpenting dalam tubuh ialah adanya susunan saraf. Jika salah satu saja saraf itu putus, maka akan berakibat fatal seperti kelumpuhan pada bagian tubuh tertentu. Dengan mengonsumsi jahe merah, maka anda turut menjaga kesehatan saraf anda.

 

  1. Meningkatkan Fungsi Hati

Beberapa hal yang bisa mengganggu kinerja hati ialah pola hidup yang kurang sehat seperti minum minuman keras, mengonsumsi obat-obatan, kurang istirahat, racun yang menumpuk dalam tubuh, serta adanya virus dan bakteri. Salah satu manfaat mengonsumsi jahe merah adalah mampu merawat fungsi hati sehingga tetap sehat dan terjaga.

 

  1. Meningkatkan Produksi Getah Bening

Masalah kelenjar getah bening memang tidak bisa diremehkan begitu saja, sebab taruhannya adalah nyawa. Kanker getah benih sendiri banyak sekali penyebabnya, mulai dari faktor keturunan, hingga pola hidup yang tidak sehat. Cobalah rutin mengonsumsi jahe agar produksi getah bening meningkat.

 

  1. Mengobati Amandel

Tak hanya bermanfaat untuk radang tenggorokan saja. Jahe merah juga dapat mengatasi penyakit lain yang berhubungan dengan tenggorokan seperti amandel. Segera atasi amandel anda, kalau tidak dikhawatirkan akan terus membengkak dan menimbulkan rasa sakit yang luar biasa.

 

  1. Mengatasi Stroke

Kematian sel yang terjadi akibat penyumbatan dan pecahnya pembuluh darah akan mengakibatkan tubuh terkena stroke. Tentu hal ini membuat pasokan darah ke otak menjadi terputus. Salah satu langkah yang baik untuk mengatasi stroke adalah dengan jahe merah yang kaya akan kandungan di dalamnya.

Baca Juga : Manfaat Baik Minum Air Hangat Bagi Kesehatan

Manfaat Jahe Merah Untuk Pria

Gambar by pixabay.com
  1. Mengatasi Ejakulasi Dini

Terkadang banyak pasangan kurang harmonis yang disebabkan oleh masalah kecil seperti ejakulasi dini. Hal ini tentu menjadi hantaman bagi para pria, sebab belum dikehendaki untuk keluar tapi sudah keluar duluan. Untuk mengatasi masalah ini, anda bisa mengonsumsi jahe merah secara rutin agar terlihat perubahannya.

 

  1. Merangsang Kemampuan Berereksi

Disfungsi ereksi biasanya disebabkan oleh pola hidup yang kurang sehat seperti merokok, minum minuman keras, dan memakai obat terlarang. Tetapi juga ada penyebab lain yang bisa mengakibatkan disfungsi ereksi seperti stroke dan gangguan saraf. Untuk mengatasinya, cobalah anda mengonsumsi jahe merah secara rutin untuk merangsang kemampuan berereksi.

 

  1. Mencegah Kemandulan

Siapa sih yang tidak kepingin mempunyai keturunan? Pastinya semua orang ingin yang mempunyai momongan. Namun lain lagi ceritanya jika mengalami kemandulan dan bisa memperoleh keturunan. Ternyata kemandulan bisa dicegah dengan mengonsumsi jahe merah secara rutin loh. Jadi jangan khawatir, kemandulan tetap masih bisa dicegah.

 

  1. Mengatasi Lemah Syahwat

Lemah syahwat merupakan kondisi yang amat memprihatinkan. Bagaimana tidak, masalah ini bisa membuat penderitanya tidak memiliki gairah terhadap pasangannya. Tentu hal ini akan mengganggu keharmonisan pasangan tersebut. Maka, untuk mengatasinya anda harus segera mengobatinya. Salah satunya ialah bisa menggunakan jahe merah.

 

  1. Menambah Stamina

Stamina merupakan hal yang penting bagi semua orang. Tanpa stamina, tubuh akan kurang bertenaga sehingga melakukan segala aktivitas akan kurang efektif. Kekurangan stamina bisa anda atasi dengan jahe merah. Konon katanya jahe merah mampu meningkatkan stamina jauh lebih baik daripada suplemen penambah stamina.

 

  1. Meningkatkan Kesuburan

Beberapa penelitian menunjukan bahwa minyak atsiri yang terkandung pada jahe merah mampu memberikan efek afrodisiak. Afrodisiak merupakan zat yang bisa memberikan rangsangan, dan melancarkan sirkulasi peredaran darah pada tubuh. Hasilnya kesuburan akan menjadi lebih baik.

Baca Juga : Manfaat Kopi Hitam Untuk Kesehatan Yang Jarang Diketahui

Manfaat Jahe Merah Dan Madu

Manfaat Jahe Merah dan madu by lifestyle.okezone.com
  1. Mengatasi Mual dan Masalah Pencernaan

Tak hanya bermanfaat untuk mencegah peradangan pada usus. Jahe merah juga bermanfaat bagi lambung karena mampu mengatasi berbagai macam masalah pencernaan. Jahe merah akan menjaga kestabilan asam lambung yang bisa mengurangi rasa mual hingga muntah bagi penderita mag. Tak hanya itu, jahe merah juga akan mengurangi luka dan infeksi pada lambung sehingga akan menjadi lebih sehat.

 

  1. Meredakan Batuk dan Radang Tenggorokan

Batuk berdahak, radang tenggorokan. Saatnya atasi semua itu dengan konsumsi jahe merah. Kandungan flavanoid pada jahe merah ini memiliki sifat anti peradangan yang sangat baik untuk mengatasi batuk berdahak, maupun radang tenggorokan.

 

  1. Mengatasi Pegal Linu dan Osteoarthritis

Pegal linu merupakan kondisi dimana tubuh kita terasa nyeri sehingga kegiatan yang dilakukan dengan otot dan saraf akan terasa berat. Jika dibiarkan saja nyeri otot juga akan menyebabkan permasalahan lainnya. Oleh karena itu, konsumsi jahe merah dapat mengatasi pegal dan mengatasi osteoarthritis yang sering dikeluhkan oleh pekerja berat.

 

  1. Mengatasi Masuk Angin

Terkadang masuk angin dibilang hal yang sepele, tetapi jika dibiarkan saja akan bertambah parah, bahkan bisa menyebabkan kematian. Jangan lagi menunda-nunda untuk mengobati masuk angin. Bahan-bahan dapur seperti jahe merah juga bisa anda gunakan untuk mengobati masuk angin dengan cara minum air rebusannya, atau bisa juga ditambahkan dengan madu.

Baca Juga : Gula Aren Yang Kaya Akan Manfaat

Manfaat Jahe Merah Untuk Wanita

Gambar by pixabay.com
  1. Mengatasi Nyeri Haid

Bagi wanita momen-momen yang terasa amat berat adalah momen saat datang bulan/ haid. Pada umumnya haid akan terasa sangat amat nyeri yang bisa membuat aktivitas terganggu. Bahkan wanita yang sedang haid terkadang mudah marah, mungkin saja disebabkan karena efek nyeri ini. Jika ingin memilih alternatif alami, jahe merah bisa kok dijadikan obat untuk meredakan nyeri haid.

 

  1. Mencegah Selulit

Selulit merupakan timbunan lemak di bawah kulit yang terdapat dalam serangkaian sel. Masalah ini biasanya dialami oleh wanita walaupun sebagian pria juga ada yang mengalaminya. Dengan menggunakan jahe merah yang digunakan sebagai scrub kulit, akan membantu kulit meregenerasi sel sehingga membantu melawan selulit.

 

  1. Menghaluskan Kulit dan Anti Aging

Kulit yang halus, serta wajah yang awet muda memang menjadi dambaan wanita. Jahe dipercaya mampu membuat kulit menjadi lebih cantik dan mencegah penuaan dini. Antioksidan yang terkandung dalam jahe akan meningkatkan jumlah produksi kolagen, mencegah peradangan, dan meminimalisir kerusakan kulit. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa menggosokkan irisan jahe pada kulit.

 

  1. Mencegah Timbulnya Jerawat

Katakan tidak pada jerawat. Memang jerawat bisa membuat kepercayaan diri seseorang menurun karena jerawat sangat mencolok sekali. Tapi tenang saja, coba atasi jerawat menggunakan jahe merah. Dalam jahe merah terkandung antioksidan dan zat antiseptik yang dapat melawan bakteri dan mencegah radikal bebas yang bisa menjadi sebab munculnya jerawat.

Baca Juga : Rasakan Manfaatnya Rutin Konsumsi Air Putih Setiap Hari

Manfaat Jahe Merah Untuk Diet

Gambar by pixabay.com
  1. Menurunkan Berat Badan

Kok bisa menurunkan berat badan? Padahal diatas dijelaskan bahwa jahe merah bisa meningkatkan nafsu makan. Oke.. oke.. memang jahe merah bisa menambah nafsu makan sekaligus mengontrol nafsu makan tersebut. Hal ini dikarenakan setelah mengonsumsi jahe merah, perut akan terasa kenyang lebih lama dari biasanya. Lemak dan kalori juga akan terbakar karena jahe merah ini loh.

 

  1. Membakar Lemak

Lemak memang tidak bisa disembunyikan karena sangat menonjol sekali pada tubuh. Anda bisa mengonsumsi jahe merah untuk mengurangi lemak yang ada pada tubuh. Jahe mampu memperkuat metabolisme tubuh, membakar kalori, dan meningkatkan efek kenyang.

Baca Juga : Cara Diet Sehat Alami

Efek Buruk Jahe Merah

Gambar by pixabay.com

Dari banyaknya manfaat yang diberikan oleh jahe merah, ternyata ada juga efek sampingnya jika mengonsumsi terlalu banyak. Mulai dari sakit perut, kembung, bahkan mulas dan diare.

Adapun efek buruk yang didapat ketika anda sedang mengonsumsi obat pengencer darah. Alangkah baiknya jika konsultasikan dulu ke dokter. Bagi ibu hamil juga direkomendasikan untuk konsultasi ke dokter terlebih dahulu jika ingin mengonsumsi jahe merah.

Bagi penderita batu empedu juga tidak disarankan mengonsumsi jahe merah. Hal ini dikarenakan akan menyebabkan rangsangan pada produksi batu empedu. Selain itu, juga hindari konsumsi jahe sebelum operasi, sebab jahe mampu memberikan efek peningkatan risiko pendarahan.

Untuk ambil amannya, konsultasikan ke dokter terlebih dahulu jika anda memiliki beberapa penyakit diatas. Selamat mencoba dan rasakan manfaat yang diperoleh dari jahe merah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *